Saatnya berbuka puasa untuk orang ganteng dan orang cantik.
Eh.. kamu ga ngerasa ganteng / cantik ya ?
Yaa udah makan dulu sana.. Jangan baca sms mulu.
Haha.. selamat berbuka puasa.

Tiada nikmat makan yang lebih dari saat berbuka puasa
Selamat menikmati hidangan berbuka puasa.

Dari pagi sampai sore kita menahan segala rasa dan nafsu hanya untuk meraih ridhomu.
Semoga kita semua mendapatkan berkah di puasa hari ini.
Selamat berbuka puasa.

Orang ganteng itu adalah orang yg udah ngirim sms ini sambil menikmati hidangan berbuka puasa, sedangkan orang jelek.. yaitu orang yang masih aja sibuk baca sms padahal waktu berbuka puasa udah tiba.. hahaha

Aku kangen sama suara kamu.
Walaupun aku tahu tak begitu merdu.
Dan akhirnya kini aku tenang.
Karena aku sudah mendengan suara kamu.. wahai tukang adzan.
Karena itu artinya buka puasa telah tiba.. selamat berbuka puasa.

Hidup ini hanya sebentar.
Sebentar sedih.. sebentar ketawa.
Sebentar berduit.. sebentar bokek.
Sebentar senang.. sebentar susah.
Oh iya sebentar lagi buka puasa.. nyiapin kolak dulu yuk.
Selamat berbuka puasa.

Putus cinta bikin galau.
Status lucu bikin ketawa.
Walaupun puasa di musim kemarau.
Tetap semangat dan tak putus asa.. Selamat berbuka puasa.
- sumber : http://widyaseo.blogspot.com

“Selamat berbuka, selamat hari ini kamu diluluskan dari segala jenis cobaan dunia.”
“Dari pagi tadi kita menahan emosi karena kejamnya dunia, sekarang marilah kita lepas segala emosinya dan bersyukur karena kita telah melewati ujian yang diberikan. Selamat berbuka puasa!”
“Tidak ada yang sia-sia apabila puasa tadi kamu jalani dengan ikhlas, sekarang lepaskanlah semuanya dan mari kita berbuka puasa!”
“Walaupun masih ada pekerjaan yang harus dikerjakan, simpan saja dahulu, mari berbuka puasa!”
“Selama 30 hari kita menunggu waktu malam datang, karena saat malamlah kita bebas melakukan dan memakan apa saja, asal tidak melenceng dari larangan Allah. Selamat berbuka puasa!”
“Selamat berbuka puasa! Jangan terlalu bernafsu untuk mengambil segala jenis makanan, karena nantinya tidak akan habis!”
“Saat buka puasa tiba, setan yang bernama nafsu akan datang. Maka dari itu kendalikanlah diri agar tidak berlebihan memakan makanan tersebut. Selamat berbuka Puasa!”
“Berbukalah dengan yang manis, dan jangan berlebihan. Mari kita hentikan pekerjaan sejenak dan nikmatilah buka puasa ini!”
“Apabila saat ini kamu berlebihan mengambil makanan dan minuman, maka semua puasa yang kamu lakukan tadi akan menjadi sia-sia loh. Selamat berbuka ya!”
“Allah melarang kita berbuka dengan berlebihan, karena masih ada tugas yang harus dilaksanakan. Yaitu tarawih, selamat berbuka!”
“Ingat, walaupun hari ini kita merasa puasa kita diterima Allah, tapi siapa tau ada sesuatu yang membuat kita khilaf dan puasanya tidak diterima? Selamat berbuka!”
“Kendalikan dirimu saat berbuka nanti, karena kalau berlebihan Allah tidak akan suka. Selamat berbuka puasa!”
“Nikmatnya puasa adalah menjaga segala nafsu dan emosi, namun saat berbuka nanti jangan buat semuanya sia-sia ya!”
“Sempatkanlah waktu untuk menikmati tajil, walau perjalanan masih jauh. Selamat berbuka puasa!”
sumber : http://katakata-mutiara.com